Melihat Mesin Anjungan mandiri Donor Darah di Sleman

Sleman, MARAWAnews – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sleman memperingati HUT ke-75, dengan menggelar berbagai aksi kemanusiaan. Aks...


Sleman, MARAWAnews
– Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sleman memperingati HUT ke-75, dengan menggelar berbagai aksi kemanusiaan.

Aksi yang digelar berupa aksi kerja bakti masal, penyemprotan disinfektan, donor darah oleh seluruh anggota keluarga PMI Kabupaten Sleman di GOR Pangukan, Tridadi, Sleman, Sabtu (19/9/2020).

Pada Kesempatan tersebut juga, PMI Kabupaten Sleman meresmikan Anjungan Mandiri Donor Darah.

Ketua PMI Kabupaten Sleman dr. Sunartono menjelaskan Anjungan tersebut merupakan salah satu PMI Kabupaten Sleman untuk meningkatkan pelayanan sehingga perlu adanya modernisasi.

Anjungan tersebut berupa mesin otomatis bagi para pendonor untuk melakukan pengecekan jangka waktu jika ingin mendonorkan darahnya. Selain itu, dengan alat tersebut dapat dilakukan pendaftaran bagi para pendonor pemula.

“Sehingga dengan alat ini data-data para pendonor lebih simple, valid dan terdokumentasi, dan ini anjungan satu-satunya di DIY, semoga ini menjadi pemicu perbaikan layanan di PMI,” kata dr. Sunartono.

Sementara itu Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun yang hadir pada kesempatan tersebut mengapresiasi berkat upaya PMI Sleman untuk berinovasi salah satunya melalui mesin anjungan madiri donor darah.

Hal tersebut tentu baik menurutnya untuk upaya menarik para pendonor sebanyak-banyaknya sehingga kebutuhan darah di Kabupaten Sleman dapat terpenuhi.

Selain itu pada kasempata tersebut juga dilakukan penandatanganan MoU dengan beberapa pihak. Kerjasama yang dilakukan tersebut, menurut Muslimatun, merupakan langkah tepat untuk penyediaan stok kebutuhan darah.

Terlebih kebutuhan darah di Kabupaten Sleman per hari mencapai 60 hingga 75 kantong darah per hari.

Iapun mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Sleman agar tidak ragu untuk mendonorkan darahnya di PMI Sleman, karena PMI Sleman sudah sesuai dengan stardar dan memenuhi syarat protokol kesehatan. (infopublik/*)

Blibli.com
 


 


Blibli.com
Nama

Daerah,70,Ekonomi,15,Hukum,15,kesehatan,12,Kriminal,8,Literasi Politik,18,Nasional,25,Nusantara,4,Olahraga,2,Opini,17,Pendidikan,14,Peristiwa,16,Politik,25,Profil,1,Teknologi,4,
ltr
item
Marawa News - Cerdaskan Literasi Warga: Melihat Mesin Anjungan mandiri Donor Darah di Sleman
Melihat Mesin Anjungan mandiri Donor Darah di Sleman
https://1.bp.blogspot.com/-tEZBoCS0GUk/X2hS7zNJgUI/AAAAAAAAAU8/Cd0bgzcz7LUi-PxDTQkbQllFDQF5U2fpwCLcBGAsYHQ/w408-h256/00001%2Bsleman.jpg
https://1.bp.blogspot.com/-tEZBoCS0GUk/X2hS7zNJgUI/AAAAAAAAAU8/Cd0bgzcz7LUi-PxDTQkbQllFDQF5U2fpwCLcBGAsYHQ/s72-w408-c-h256/00001%2Bsleman.jpg
Marawa News - Cerdaskan Literasi Warga
http://www.marawanews.com/2020/09/melihat-mesin-anjungan-mandiri-donor.html
http://www.marawanews.com/
http://www.marawanews.com/
http://www.marawanews.com/2020/09/melihat-mesin-anjungan-mandiri-donor.html
true
521588651002690493
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy